Jaman sekarang bisa kita lihat disekitar kita, wanita dan Pria sudah sama hak dan tanggung jawabnya dalam banyak hal, salah satunya dalam urusan ekonomi Keluarga. Pemicu dari Wanita yang bekerja dan sudah menjadi seorang ibu tidak lain dan tidak bukan karena Penghasilan sang suami yang merasa kurang memenuhi kebutuhan sehari-hari, ditambah biaya anak yang akan memulai sekolah.
Yang menjadi perhatian juga adalah banyak wanita yang berhasil di dunia kerja tersebut, beberapa dari mereka memiliki karir yang lebih cemerlang dibanding pria. Ditambah lagi daya tarik sang wanita yang memiliki Wajah cantik, putih dan bersih, plus pintar di bidang pekerjaannya tersebut. Walaupun para wanita yang juga sebagai seorang ibu kewalahan juga, karena harus menjadi seorang ibu untuk anak-anaknya, seorang isteri untuk suaminya, dan seorang pekerja di sebuah perusahaan.

Fenomena ini juga dikeluhkan oleh sang suami, karena melihat kurang maksimalnya menjalankan kegiatan seorang isteri yang juga seorang ibu dirumah. Yang akhirnya mencetuskan ide untuk membangun bisnis sampingan sambil bekerja. Dan yang menjadi Trend adalah Bisnis Online yang lagi maraknya di era Digital ini. Memang terlihat lebih capek, tapi ketika sudah berkembang, anda tidak perlu bekerja lagi di perusahaan manapun. Anda menjalankan Bisnis Online pun bisa sambil mengurus rumah dan keluarga. Lalu bagaimana caranya ? berikut beberapa Tips Bisnis Online untuk Ibu yang Bekerja yang bisa menjadi referensi.
1. Pilih Usaha atau Bisnis yang sesuai passion
Memilih usaha atau bisnis yang sesuai Passion itu sangat mudah, pilih saja apa yang anda sukai, apa yang membuatmu melakukan kegiatan tersebut sampai anda lupa waktu. Karena pikiran dan tenaga anda sudah terkuras tentunya pada saat anda bekerja sebagai karyawan, untuk memilih usaha sampingan tentunya memilih usaha yang sesuai passion anda atau mungkin hobi anda, jadi anda tidak perlu belajar banyak lagi di usaha sampingan tersebut. Kalau bisa pilih lah usaha yang mudah dan simple tentunya.
2. Pisahkan dua dunia anda
Anda bisa mencantumkan di Postingan bisnis anda waktu-waktu pelayanan untuk customer, anda bisa mengambil waktu istirahat dan pada saat pulang bekerja. Jadi anda ada waktu bekerja, berbisnis hanya dengan Smartphone anda, dan sebagai Ibu di keluarga anda.
3. Kelola Keuangan secara terpisah
Awalnya mungkin anda menyisihkan gaji anda sebagai karyawan untuk bisnis anda, tapi jangan anda campur adukan penghasilan dari pekerjaan anda dengan bisnis. Karena nanti anda akan dibuat pusing dengan ppengelolaan keuangan anda kedepannya
4. Siapkan Asisten
Berkembangnya usaha anda pasti membuat anda kewalahan, dan Customer juga menginginkan kita sebagai penjual untuk Fast Respon. Untuk itulah anda butuh asisten yang bisa memegang usaha sampingan anda tersebut.
5. Resign dari Pekerjaan
Ini tips terakhir, Semakin berkembangnya usaha anda, dan hampir mendekati penghasilan anda sebagai karyawan bahkan melewati penghasilan anda pada saat bekerja, itulah waktunya anda resign. Demi fokus terjun di dunia usaha dan anda bisa mengurus keperluan Rumah. Anda juga bisa menjadi Isteri yang baik untuk melayani Suami, dan menjadi Ibu yang baik, yang perhatian langsung kepada anak-anak anda. Karena Bisnis Online bisa dikerjakan pada saat kewajiban anda dirumah sudah selesai.
Begitulah tips-tips berbisnis untuk Ibu yang bekerja, semoga bisa menjadi inspirasi untuk para ibu yang masih bekerja dan ingin mengurus anak-anaknya secara langsung, juga ingin membahagiakan suaminya dengan pelayanannya. Happy Family!