Bagaimana cara setting video youtube untuk anak – Siapa yang tidak mengenal Youtube? Tentunya hampir semua orang di dunia ini mengenal Youtube. Bisa kita lihat menurut data, Youtube memiliki lebih dari 1 Miliar penggunanya dan setiap harinya orang-orang ini menonton hingga ratusan. Lalu banyak dari mereka yang menonton Video Youtube dengan menggunakan Tablet atau Smartphone-nya. Tentu saja salah satu dari para Pengguna Youtube tersebut adalah anak-anak kita yang sudah mengenal Smartphone atau Gadget dan Khususnya Youtube.
Namun di Youtube ini ada Video Suggestion yang biasanya berada di kanan layar. Untuk seorang anak yang tidak tahu apa-apa ditakutkan asal memutar video yang ada di Video Suggestion tersebut, padahal pemilihan video ini dilakukan secara acak dan yang sesuai dengan video yang diputar. Para orang tua pun mencemaskan akan hal ini, oleh karena itu di Artikel kali ini saya akan membantu para orang tua tentang Bagaimana Cara Setting Video Youtube untuk anak, minimal tidak menampilkan video yang Vulgar.
Terdapat dua cara, yaitu dengan menggunakan Android atau smartphone dan Menggunakan PC/Komputer. Karena banyaknya orang-orang yang menonton Youtube dengan menggunakan Android kita akan membahasnya terlebih dahulu
Setting Youtube dari Android/Smartphone
- Bukalah aplikasi Youtube, Jika belum ada di Smartphone anda, anda bisa Instal terlebih dahulu di Playstore.
- Lalu anda bisa buka Aplikasi Youtube dan Sign in dengan menggunakan email anda.
- Setelah itu kembali ke layar aplikasi Youtube awal Lalu pilih gambar titik tiga
- Kemudian pilih Setting
- Nanti anda akan berada di Layar Setting Youtube, dan Pilih General
- Setelah itu pilih ke bagian Restricted Mode, dan Nyalakan atau klik tombol ON
Setting Youtube dari Laptop/Komputer
- Buka Browser milik anda, bisa dengan menggunakan Google Chrome atau Mozilla firefox
- Kunjungi situs www.youtube.com dan nanti anda akan berada di Halaman Youtube
- Setelah itu pilihlah ke paling bawah halaman Youtube
- Disana ada tulisan Language, Country, Restricted Mode dan History
- Pilihlah Restricted mode
- Nyalakan Restricted mode dengan memilih ON
- Lalu Klik Save
Bagaimana? mudah bukan? Fitur Restricted mode ini fungsinya untuk memfilter video-video yang akan muncul ini tidak terdapat hal-hal yang berbau dewasa. Jadi Anak-anak bisa terjaga dari hal-hal yang kurang baik untuk mereka.
Untuk lebih aman lagi anda bisa menggunakan Youtube Kids. Youtube Kids ini bisa anda dapatkan di Playstore. Fitur dan Tampilan dari Youtube Kids ini di desain memang khusus untuk anak-anak. Video-video yang dimunculkan juga memang untuk anak-anak seperti film kartun, talkshow anak-anak dan lain sebagainya.
foto lostweeens.com
layak dicoba neh
semoga bermanfaat
terimakasih sudah berkunjung