Belanja tanpa repot dengan non tunai -Belanja keperluan sehari-hari sekarang dapat dilakukan dengan cara yang mudah dan mengasyikan. Anda tak perlu lagi repot-repot ke pasar atau supermarket untuk “memborong” barang-barang keperluan. Apalagi dengan membungkusnya menggunakan kardus dan mengangkutnya dengan susah payah dari supermarket atau pasar ke rumah anda. Belum lagi ketika harus mencari receh dan uang pas. Wah, kuno!
Di zaman moden seperti sekarang ini anda dapat berbelanja dengan menggunakan smartphone anda. Inilah yang disebut belanja online. Dengan berbelanja online, Anda dapat melakukannya dimanapun kapanpun bahkan sambil berbaring sekalipun. Belanja cantik ini sangat anti-repot dan dapat mengefisiensi waktu dan tenaga anda. Cocok untuk anda yang notabenenya adalah wanita sibuk yang selalu dikejar-kerjar waktu. Anda hanya perlu menginstal aplikasi belanja dari toko atau mini market tertentu yang memberikan layanan belanja online. Kemudian, anda dapat memilih barang-barang yang anda inginkan. Setelah itu anda harus mengisi identitas dan alamat pengiriman yang dituju. Selain untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari, anda juga dapat membelikan hadiah kecil untuk pasangan anda. Caranya dengan mengisi alamat tujuan pengiriman ke alamat pasangan anda, dan membayarnya dengan rekening anda sendiri.
Lalu bagaimana dengan cara pembayarannya?
Well, selamat datang di abad 21, dimana semua hal modern dapat dilakukan dengan mudah. Ketika anda memesan barang-barang online dari smartphone anda, otomatis penyedia barang akan menunggu bayaran anda terlebih dahulu sebelum mengirimkan barang pesanan anda ke rumah. Anda tidak perlu melelahkan diri dengan datang langsung ke toko, atau sekedar ke ATM untuk melakukan transaksi pembayaran. Anda dapat mentrasnfer uang pembayaran anda dengan menggunakan M-Banking.
M-Banking adalah aplikasi yang dapat membantu anda mengatur dan mengelola keuangan di rekening bank anda hanya dengan menggunakan smartphone. Transfer dengan menggunakan M-Banking akan memudahkan pembayaran, karena anda dapat mentransfer tepat sejumlah uang yang anda belanjakan.
Dengan menggunakan M-Banking, anda juga sudah menjadi bagian dari Gerakan Nasional Non Tunai yang tengah dicanangkan pemerintah. M-baking juga akan menghemat energy dan waktu anda karena mentransfer dengan menggunakan M-Banking dapat dilakukan dimanapun selama masih ada pulsa internet maupun sinyal Wi-Fi.